Supervisor Gudang (Supervisor Warehouse): Pengertian, Tugas dan Tanggung Jawab
Daftar isi:
KotakuID – Dalam mengelola gudang secara profesional pasti dibutuhkan supervisor gudang. Supervisor gudang (Supervisor Warehouse) merupakan seseorang yang bertugas untuk mengatur gudang berdasarkan dengan SOP perusahaan.
Selain itu, tugas dan tanggung jawab dari supervisor gudang yaitu untuk memastikan menggunakan pedoman manajemen yakni POAC (Planning, Organizing, Actuating, Controlling) saat mengelola gudang. Lantas, apa saja tugas lainnya dari seorang supervisor gudang? Yuk, simak di ulasan ini!
Baca Juga: Staff Gudang (Warehouse Staff): Pengertian, Tugas dan Gajinya
Apa Itu Supervisor Gudang?
Mungkin sebagian masyarakat masih awam dengan apa itu supervisor gudang. Singkatnya, supervisor gudang merupakan seseorang yang bertugas untuk mengatur gudang. Supervisor gudang (Supervisor Warehouse) yaitu bagian penting yang tidak boleh dilewatkan oleh perusahaan.
Seorang supervisor gudang merupakan orang yang mengelola kegiatan dan operasional gudang perusahaan setiap harinya agar bisa berjalan lancar. Oleh arena itu, supervisor gudang harus mempunyai pemahaman sistem manajemen gudang yang baik.
Menjadi supervisor gudang juga harus mempunyai ide-ide kreatif dan out of the box untuk bisa menciptakan pengelolaan gudang yang efektif dan efisien. Sehingga bisa dikatakan supervisor gudang yaitu kunci keberhasilan dari suatu perusahaan.
Tugas Supervisor Warehouse
Dalam menjalankan berbagai tugasnya, biasanya seorang supervisor gudang akan di tugaskan untuk menyelesaikan tantangan logistik. Yakni dengan cara berkomunikasi bersama klien, produsen, pemasok, sampai penyedia transportasi.
Tidak hanya itu, tugas supervisor gudang yaitu menentukan standar atau SOP untuk quality control sebelum pengiriman pesanan sampai ke lokasi tujuan. Biasanya supervisor gudang akan membuat strategi tentang cara memaksimalkan produktivitas. Khususnya dengan volume inventaris dan kapasitas gudang yang sudah ada.
Adapun tugas dari supervisor gudang lainya yaitu sebagai berikut.
- Menciptakan sistem komunikasi di dalam gudang. Seorang supervisor gudang wajib bisa dan pandai dalam berkomunikasi. Hal ini bertujuan agar tidak terjadi kesalahpahaman diantara anggotanya.
- Memimpin tim dalam menetapkan tujuan produktivitas. Seorang supervisor gudang juga harus mempunyai kemampuan leadership yang mumpuni. Hal ini karena, mereka akan memimpin anggotanya untuk menetapkan tujuan produktivitas.
- Mengawasi dan mengontrol semua barang yang masuk dan keluar sesuai dengan SOP. Mengawasi seluruh barang yang masuk dan barang keluar sesuai dengan SOP menjadi bagian dari tugas supervisor gudang. Karena hal tersebut akan berpengaruh pada operasional perusahaan.
Baca Juga: Activity Based Costing: Penjelasan, Manfaat dan Penerapannya
Tanggung Jawab Supervisor Warehouse
Selain tugas, ada juga tanggung jawab dari supervisor gudang. Berikut ini adalah beberapa di antaranya:
- Bertanggung jawab atas perubahan layout gudang
- Bertanggung jawab pada sistem operasional gudang
- Bertanggung jawab atas semua transaksi yang terjadi di dalam gudang
- Melakukan pengecekan pada ketersediaan barang sesuai dengan kebutuhan perusahaan
- Melakukan pencatatan ari transaksi barang yang masuk dan keluar ke gudang
- Mengatur akurasi penerimaan serta pengeluaran barang sesuai dengan SOP yang ada
- Mendokumentasi dan memonitor semua aktivitas keluar masuk barang dari kualitas dan jumlah
Kesimpulan
Gaji supervisor gudang bisa bervariasi tergantung dengan jenis dan ukuran perusahaan, lokasi kerja, pengalaman kerja, pendidikan, serta kinerja. Berdasarkan dengan data dari situs web pencarian kerja di Indeed.com, rata-rata gaji supervisor gudang di Indonesia yaitu berkisar Rp 4.910.000 per bulan.
Untuk jenjang karir supervisor gudang bisa berkembang menjadi manager gudang, yang merupakan posisi tertinggi di bidang gudang. Gaji supervisor gudang bisa bervariasi tergantung dengan berbagai faktor.
Itu tadi penjelasan hal-hal yang perlu Anda pahami tentang supervisor gudang, mulai dari pengertian sampai tugas dan tanggung jawabnya. Perlu Anda ketahui, bahwa setiap perusahaan pasti memerlukan supervisor gudang demi lancarnya kegiatan pergudangan.